Entri Populer

Senin, 14 Februari 2011

Penyakit Luar

1. Memar Karena Benturan

Bahan : - Jahe secukupnya
- Kencur secukupnya
Caranya: Jahe dan kencur di parut campurkan lalu bubuhkan di bagian yang memar. Apa bila memarnya di bagian kaki maka bisa di tambah dengan cabe rawit merah 2 biji

2. Luka Teriris

Bahan : - Getah Pisang
Bila luka iris tidak besar atau dalam yg tidak perlu memerlukan jahitan maka bisa menggunakan getah pisang.
Caranya: Potong pelepah daun pisang lalu oleskan getahnya pada bagian yang luka, maka lukapun akan dengan cepat kering

3. Luka Iris dan Memar

Bahan : - Luka iris dan memar bisa juga dengan menggunakan lendir bekicot
Caranya: Ambil satu ekor bekicot lalu keprek cangkangnya lalu oeskan lendirnya ke bagian yang luka, maka lukapun akan cepat sembuh.

4. Luka Bakar Ringan

Bahan : - Bunga mawar merah atau yang warna putih
Caraya : Tumbuk bunga mawar secukupnya sampai halus lalu bubuhi pada bagian yang terkena luka bakar
NB : Luka bakar akan cepat pulih dan bekas luka cepat pulih kembali

5. Luka Bakar Ringan

Bahan : - Lidah Buaya
Caranya: Ambil satu lembar daun lidah buaya, kupas lalu oleskan pada bagian yang luka
NB : Inipun bisa untuk luka iris

6. Panu, Kurap dan Kutu Air

Bahan : - Lengkuas
Caranya: parut lengkuas secukupnya lalu oleskan pada bagian yang terkena Panu, Kuran dan Kutu Air. Lakukan 3 X sehari maka dalam satu minggu kulitpun akan mulus seperti sediakala.

7. Ketombe

Bahan : - Jeruk Nipis
- Lengkuas
Caranya: Parut lengkuas secukupnya campur dengan air lalu saring dan campurkan perasan jeruk nipis lalu usap-usapkan pada kulit kepala tunggu hingga 10 menit lalu bilas dengan sampo biasa maka ketombe dan gatal-gatal di kepalapun akan hilang.

8. Demam Panas Pada Anak

Malam-malam anak kita mendadak demam panas sedangkan persediaan obat penurun panas habis
Bahan : - Daun Kitajab
Caranya: Ambil satu genggam daun kitajab bilas dengan air bersih lalu campur dengan dua gelas air putih yang mateng lalu remas remas sehingga daun kitajabpun ikut larut pada air, saring airnya jadi 2 gelas air, satu gelas minumka pada si anak satunya lagi oleskan sari daun kitajab pada tubuh anak kita.
NB : Penyebab panas pada anak ada beberapa faktor ada yang di akibatkan oleh jatuh, bakteri dan virus, yang terpenting bagi kita adalah bagai mana caranya menurunkan demam panas pada si anak dengan segera, untuk penyebab panasnya itu setelah demam panas sianak turun. karena jika terlambat dalam menanggulangi panas sianak bisa mengakibatkan Penyakit yang patal biasa mengakibatkan cacat fisik, mental bahkan nyawa si anak.

9. Exsim (Budugan)

Bahan: - Daun Sirih
Caranya: Daun sirih di rebus secukupnya dengan 3 gelas air menjadi satu gelas, lalu airnya di kompreskan pada bagian yang luka maka lukapun akan cepat kering.

10. Bau Mulut

Bau mulut bisa di akibatkan karena pencernaan kita kurang baik
Bahan : - Daun Sirih
Caranya: Daun sirih di rebus secukupnya dengan 5 Gelas air hingga menjadi 2 gelas , lalu minum 3 x sehari maka bau mulut dan bau badan anda akan hilang.

11. Bau Badan

Bahan : - Daun Walang Geni
Caranya: Daun Walang geni di rebus dengan air 6 Gelas sisakan sehingga menjadi 3 gelas, lalu minum airnya 3 X sehari. Maka dengan 3 kali minu saja bau badan anda akan hilang
NB : hati-hati bau badan kadang tidak pernah kita sadari karena kita tidak merasakan bau badan kita padahal orang lain telah terganggu oleh bau badan anda.

12. Telapak Kaki Pecah-pecah

Bahan : - Getah Pepaya Mentah
Caranya: Ambil pepaya mentah baru dari pohonnya lalu gores kulit pepaya maka akan keluar getah dari kulit pepaya lalu oleskan pada telapak kaki yang pecah-pecah

13. Sakit Mata Karena Iritasi

Bahan : - Daun sirih
Caranya: Petik daun siri langsung dari batang pohonnya lalu tangkai daunnya celupkan pada air bersih lalu teteskan pada mata yang iritasi.

14. Sakit Mata karena Virus

Bahan : - Madu Murni
Caranya: Teteskan Madu murni pada kedua mata yang sakit 3X sehari maka sakit matapun akan cepat pulih.
NB : Apabila sedang terjadi wabah sakit mata maka sebelum terjangkit wabah harus di antisipasi dengan meneteskan madu pada mata anda.

Tidak ada komentar: